Info Prodi
Senin, 26 Jan 2026
  • Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) IAIN Langsa
  • Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) IAIN Langsa

KPI IAIN Langsa Lakukan Penandatanganan Implementation Arrangement dengan KPI UIN Sumatera Utara

Terbit : Selasa, 7 Oktober 2025 - Kategori : Uncategorized

Langsa — Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa resmi menandatangani Implementation Arrangement (IA) dengan Program Studi KPI Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU), Selasa (7/10/2025).

Kegiatan berlangsung di Ruang RKT SBSN IAIN Langsa, bersamaan dengan pelaksanaan kuliah umum bertajuk “Media Digital dan Literasi Komunikasi Politik Islam.”Penandatanganan dilakukan oleh Ketua Prodi KPI IAIN Langsa, Al Mutia Gandhi, M.Kom.I., dan Wakil Dekan III Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UINSU, Dr. Anang Anas Azhar, M.A.

Kesepakatan ini menjadi tindak lanjut dari Memorandum of Understanding (MoU) antara Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) IAIN Langsa dengan Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UINSU yang telah disepakati sebelumnya.

Dalam perjanjian tersebut, kedua pihak berkomitmen memperkuat kerja sama akademik melalui berbagai kegiatan di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Bentuk implementasi kolaborasi ini meliputi kuliah tamu, pertukaran dosen dan narasumber, kolaborasi riset, hingga pelaksanaan program akademik lainnya yang relevan dengan bidang Komunikasi dan Penyiaran Islam.

Ket : Penandatangan Mou oleh Dr. Anang Anas Azhar

Dr. Anang Anas Azhar menyambut baik kerja sama ini sebagai langkah strategis dalam memperluas jejaring akademik antarprodi sejenis di lingkungan perguruan tinggi Islam.“Kolaborasi ini diharapkan menjadi ruang bagi dosen dan mahasiswa untuk berinovasi, saling berbagi pengalaman, serta memperkuat kompetensi di bidang komunikasi dan penyiaran Islam,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Prodi KPI IAIN Langsa, Al Mutia Gandhi, M.Kom.I., menyatakan bahwa penandatanganan IA ini menjadi awal sinergi berkelanjutan antara kedua institusi.“Kami berharap kerja sama ini tidak hanya berhenti di atas kertas, tetapi benar-benar diwujudkan melalui kegiatan nyata yang bermanfaat bagi sivitas akademika kedua kampus,” ungkapnya.

Penandatanganan Implementation Arrangement ini menjadi momentum penting bagi kedua prodi dalam memperluas jejaring akademik sekaligus mendorong pengembangan keilmuan komunikasi dan penyiaran Islam yang adaptif terhadap dinamika media digital dan kebutuhan masyarakat modern.

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar